-->

OLAHRAGA PEDIA

Blog tentang tutorial olahraga basket,badminton,sepak bola,futsal,golf,bola boli,tenis meja dll

Jumat, 10 Oktober 2014

CARA MELATIH TEKNIK PASSING BAWAH DENGAN BENAR

Untuk gerakan-gerakan passing bawah lebih sederhana dibandingkan dengan gerakan passing atas yang memerlukan sikap tangan dan jari-jari khusus.Kemaren saya sudah memberikan gimana cara melatih passing atas dengan benar,kali ini saya akan memberikan cara melatih passing bawah dengan benar.Passing bawah merupakan salah satu unsur dalam memainkan bola voli,kalau cara melatih passing bawah di latih dengan benar pastinya anak didik akan menguasai permainan itu.

Mungkin bagi Anda para pemula cara melakukan passing bawah masih kurang begitu bagus.Bola sering melenceng pada saat mengenaik lengan Anda.Dalam melakukan passing bawah posisi lengan Anda harus benar dan posisi kaki juga mengikuti.Untuk itu Olahraga Pedia akan memberikan beberapa cara untuk melatih tehnik passing bawah dengan baik dalam permainan bola voli.Perhatikan di bawah ini :


melatih passing bawah

1.ANGKAT BOLA KE ATAS DAN SENTUHLAH DENGAN PERGELANGAN TANGAN


Pada awal latihan anak harus dapat melakukan sikap dasar yang baik,posisi kaki terbuka selebar bahu kurang lebih 40 cm.Dengan sikap hendak melangkah kemudian lambungkan bola keatas sentuhlah dengan pergelangan tangan.Lakukan sendiri secara berulang-ulang sehingga dapat dirasakan putaran atau gerakan bola tenang lurus ke atas.

2.DIMULAI DARI SIKAP   DASAR YANG BAIK


Posisi anak siap dan sikap dasar yang benar kemudian angkat bola keatas dan sentuhlah dengan lengan secara berulang-ulang selanjutya lakukan lagi dengan mengangkat bola ke atas dansentuhlah dengan menyodok bola sambil membungkuk larinya bola tetap lurus ke atas dan ulangi atau lakukan lagi dengan lutut ditekuk

3.DILAKUKAN BERPASANGAN



Sikap sama seperti diatas lakukan lempar tangkap berpasangan dengan temannya .Anak yang memegang bola melempar bola dengan tubuh yang membungkuk salah satu kaki agak kedepan selebar bahu.Dan ayunan tangan dari bawah diangkat sehingga mendatar.Sedang anak dihadapannya menangkap bola dengan posisi sama dapat ditangkap dibawah dengan lengan dijulurkan lurus kedepan .

4.MELAKUKAN PASSING SENDIRI


Lakukan sama seperti yang nomer 3 namun bedanya sebelum bola dilempar kepada temannya lakukan passing ke atas sekali,jadi urutannya angkat bola keatas tangkap terus lemparkan bola kepada temannya

5.Berpasangan seperti diatas satu anak melemparkan bola anak yang lain mengembalikannya dengan passing atas pada pelempar.Lakukan berulang-ulang sampai 10 atau 15 kali kemudian bergantian
Uraian diatas merupakan bentuk dari variasi latihan yang sangat mendukung untuk meningkatkan penguasaan atau kemampuan melakukan passing bawah.Pada dasarya prinsip pokok dalam melakukan passing bawah yaitu :

1.Sentuhlah bola dengan permukaan keua lengan dibawah dibagian 2/3 ujung lengan yang bertautan lurus didepan badan

2.Ayunan lengan bergerak prose sendi baku jngan menekuk atau jangan ada  gerakan sendi siku otot-otot lengan dikontraksikan dan jangan mengendor pada saat mengenai bola .

3.Bersamaan dengan ayunan lengan,pinggang,panggul,lutut dan pergelangan kaki bergerak bersama-sama secara harmonis yang berfungsi seperti per,ke arah bola yang datang.

Demikianlah cara melatih teknik passing bawah dengan benar,artikel ini saya tulis berdasarkan sumber dari Buku Permainan Bola Besar II (Bola Voli) yang ditulis oleh Drs.Agus Margono,Drs.M.Mariyanto,Drs.Sunardi yang diterbitkan oleh Universitas Terbuka,Depdikbud-Jakarta.Demi kemajuan blog minta saran dan kritikya,semoga bermanfaat.Terima kasih
Author Profile

About Wahyu Wibowo

Saya adalah Blogger pemula,yang butuh saran dan kritik dari pembaca skalian agar blog ini lebih maju dan recomen.

0 Komentar CARA MELATIH TEKNIK PASSING BAWAH DENGAN BENAR

Posting Komentar

Back To Top