-->

OLAHRAGA PEDIA

Blog tentang tutorial olahraga basket,badminton,sepak bola,futsal,golf,bola boli,tenis meja dll

Rabu, 07 Januari 2015

PENGEN KESEHATAN JANTUNG ANDA TETAP TERJAGA?

Pengen kesehatan jantung anda tetap terjaga? Jantung adalah organ paling vital bagi kelangsungan hidup manusia.Fungsi utama jantung adalah memompa darah keseluruh bagian tubuh dan membawa sari makanan ke sel-sel tubuh selanjunya darah akan mengalir kembali ke jantung,lalu dialirkan kembali ke tubuh.Proses ini akan berlangsung selama kita masih hidup.Berbagai aktifitas yang terlalu padat selama kita bekerja akan mempengaruhi bagi kesehatan jantung dan tubuh kita,hal tersebut juga mengakibatkan tingkat stress yang tinggi disertai kurangnya olahraga dan makan-
makanan yang sehat mempengaruhi kerja jantung kita.Maka kita harus selalu memperhatikan kesehatan tubuh kita walau sesibuk apapun.Untuk menjawab pertanyaan diatas kali ini Olahraga Pedia akan memberikan sebuah Tips agar kesehatan jantung kita selalu terjaga.

MENJAGA KESEHATAN JANTUNG


tips menjaga kesehatan jantung

Menjaga kesehatan tubuh adalah hal yang wajib kita lakukan,kalau tubuh kita selalu fress maka otomatis kesehatan jantung kita akan terjaga setiap hari.Dibawah ini langkah-langkah agar kesehatan jantung kita tetap terjaga :

1.Berolahraga secara teratur

Sempatkan waktu untuk berolahraga minimal 15 menit dalam sehari.Karena berolahraga sangat penting untuk jantung bisa mengurangi terkena penyakit jantung selain itu berat badan kita akan tetap ideal.

2.Hindari merokok

Perokok sangat berpotensi besar terkena serangan jantung.Karena kandungan racun didalam rokok dapat membahayakan kesehatan jantung dalam jangka panjang.Mulai sekarang berhentilah merokok.Perlu diingat menjadi perokok pasif malah lebih berbahaya maka jauhilah saat ada orang merokok.

3.Hindari alkohol

Sebaiknya anda mengurangi atau bahkan jangan sampai mengkonsumsi minuman yang mengandung alkohol.Karena minuman beralkohol dapat merusak otot jantung kita.

4.Jangan mengkonsusmi garam secara berlebihan


Karena mengkonsumsi garam berlebihan dapat mengakibatkan tekanan darah tinggi,sehingga mudah terkena serangan jantung koroner

5.Rekreasi

Kalau disaat anda libur kerja lakukanlah sebuah rekreasi bersama,untuk menghilangkan stres dan menormalkan beban di otak.Sebab kalau anda dalam keadaan sehat jantung anda pasti akan sehat pula.

6.Perbanyak makan buah-buahan dan sayuran

Buah-buahan juga dapat menyehatkan jantung kita.Mulai sekarang konsumsilah buah yang banyak mengandung vitamin yang dibutuhkan jantung.Sayuran juga tak kalah pentingnya buat kesehatan jantung.Usahakan selalu mengkonsumsi sayuran setiap hari

7.Makan kacang-kacangan yang sehat

Kacang-kacangan yang alami juga bisa menyehatkan jantung seperti kacang almond,walnut dan kacang-kacang lainnya terbukti bisa menurunkan kolesterol jahat dalam tubuh.Usahakan memakan kacang-kacangan untuk mengganti cemilan anda.

8.Rutin periksa ke dokter

Lakukanlah periksa jantung kedokter secara rutin,agar perkembangan jatung anda selalu terdeteksi.Selain itu anda juga selalu mengecek tekanan darah dan kadar kolestrol dalam tubuh.

9.Istirahat yang cukup


Menurut penelitian kurangnya tidur berpeluang besar terkena penyakit jantung.Karena kesibukan kerja bisa mengurangi tidur malam.Maka disarankan untuk tidur cukup selama 8 jam perhari.

MAKANAN SEHAT UNTUK JANTUNG


Makanan yang baik untuk perkembangan jantung kita juga sangat penting kita konsumsi setiap hari.Dibawah ini beberapa makanan untuk menjaga kesehatan jantung.

1.Makanan berserat juga sangat baik untuk pertumbuhan jantung kita,biasanya banyak dijumpai dalam aneka buah-buahan seperti buah kurma,anggur,pepaya,apel dan buah naga.

2.Mengkonsumsi makanan yang banyak mengandung kalium seperti pisang,jeruk,tomat,alpukat,air kelapa,ikan salmon serta kacang-kacangan.

3.Mengkonsumsi makanan yang banyak mengandung Omega 3 seperti ikan sarden,ikan tuna,tiram,dan kacang-kacangan

4.Mengkonsumsi makanan yang banyak mengandung kalsium biasanya banyak dijumpai seperti brokoli,keju,kubis serta jenis makan yang berbahan dasar susu

5.Mengkonsumsi makanan yang banyak mengandung magnesium seperti gandum,kurma serta sayur-sayuran yang berwarna hijau dan masih segar.

Demikianlah tips agar kesehatan jantung kita tetap terjaga.Setelah anda membaca artikel diatas mulailah hidup sehat.Kalau kita mempunyai jantung yang sehat bisa melakukan aktifitas dengan lancar.Share ke teman-teman kamu agar lebih bermanfaat.Terima kasih
Sumber gambar : www.penyakitjantungkoroner.org

Author Profile

About Wahyu Wibowo

Saya adalah Blogger pemula,yang butuh saran dan kritik dari pembaca skalian agar blog ini lebih maju dan recomen.

0 Komentar PENGEN KESEHATAN JANTUNG ANDA TETAP TERJAGA?

Posting Komentar

Back To Top