-->

OLAHRAGA PEDIA

Blog tentang tutorial olahraga basket,badminton,sepak bola,futsal,golf,bola boli,tenis meja dll

Rabu, 07 Januari 2015

DAHSYATNYA MANFAAT AIR PUTIH BAGI KESEHATAN TUBUH

Dahsyatnya manfaat minum air putih bagi kesehatan tubuh – Air putih adalah salah satu minuman yang sangat segar dan menyehatkan tubuh.Jika tubuh kekurangan cairan dalam jangka waktu yang lama pasti tubuh akan merasa lemas dan tak berdaya.Seluruh organ tubuh membutuhkan asupan cairan yang cukup untuk menunjang aktifitasnya sehari-hari.Idealnya manusia membutuhkan minimal 8 gelas air putih setiap harinya kalau ini tidak terpenuhi anda juga tau rasanya gimana pasti loyo,kurang bergairah dan lemas.Dalam mengkonsumsi air putih sebaiknya dimasak dulu agar kuman-kuman yang terkandung didalam air bisa mati,kebanyakan orang masih belum tau manfaat
dari air putih apalagi pada saat anda bangun tidur minum air putih manfaatnya sangat besar sekali bagi tubuh.Banyak orang yang gak doyan minum air putih pada waktu bangun tidur,untuk mengatasi itu harus dicoba sedikit demi sedikit supaya terbiasa.Kali ini Olahraga Pedia akan memberikan sebuah tips manfaat air putih bagi kesehatan tubuh kita.

MANFAAT AIR PUTIH BAGI KESEHATAN TUBUH

manfaat minum air putih bagi kesehatan tubuh

Dibawah ini beberapa manfaat anda mengkonsumsi air putih atau air mineral bagi kesehatan tubuh :

1.Tampil awet muda

Minum air dipercaya juga membuat awet muda itu dikarenakan kalau kita mengkonsumsi air putih apalagi dipagi hari bisa membuang racun dalam darah melalui urine dan keringat.Kita akan selalu tampil fress

2.Berat badan selalu terjaga

Memiliki berat badan yang ideall adalah impian semua orang,tapi untuk menjaga semua itu bukan hal yang gampang,sekarang mulailah mengkonsumsi air putih karena bermanfaat untuk mengontrol berat badan anda

3.Menyehatkan ginjal

Dengan mengkonsumsi air putih setiap secara teratur dapat memperingan kerja ginjal dan sekaligus menjaga kesehatan ginjal.

4.Peremajaan otot dan sel darah

Dengan mengkonsusmi air putih  dapat bermanfat untuk meremajakn otot-otot dan sel darah agar kerja tubuh lancar.

5.Menyehatkan usus besar

Mengkonsumsi air putih dapat menyehatkan usus besar,kalau usus besar kita normal maka pencernakan akan lancar serta peyerapan nutrisi makanan dapat berjalan dengan baik

6.Memperlancar buang air besar

Mungkin banyak orang mengalami sembelit atau susah buang air besar pada saat bangun tidur.Kalau seperti itu badan rasanya berat perut gak enak.Maka solusinya segeralah minum air putih yang banyak dapat membantu mengatasi sembelit pada pagi hari.

MANFAAT AIR PUTIH BAGI KULIT


Dibawah ini beberapa manfaat air putih bagi kesehatan kulit :

1.Air akan membuat kulit terdehidrasi dengan baik,maka dapat menimbulkan kecerahan kulit secara sehat dan alami.Sekaligus anda g usah perawatan mahal-mahal untuk mengatasi masalah penuaan dini.

2.Mengkonsumsi air secukupnya minimal 8 gelas perhari dapat memerangi gangguan kulit seperti keriput,psoriasis,hal ini juga bisa meningkatkan metabolisme dan membuang racun dalam tubuh.

3.Air juga penting untuk menjaga kelembaban kulit,memberikan asupan nutrisi untuk sel-sel kulit yang mati.Hal ini akan menunda tanda-tanda penuaan.Sehingga kulit akan kelihatan lentus dan lembut.

4.Mandi air dingin juga berguna untuk menghilangkan kemerahan pada kulit selain itu juga berguna untuk menenangkan pikiran dan mengurangi stress

5.Air dingin juga berguna untuk mengurangi peradangan kulit dibawah mata lho,yaitu dengan cara dikompres,sekaligus percikan air dingin juga bisa mengurangi kantung mata.

MANFAAT MINUM AIR PUTIH SAAT PERUT KOSONG


Mengkonsumsi air putih pada saat perut kosong menyimpan beberapa manfaat lho,perhatikan dibawah ini :

1.Air berfungsi untuk mengeluarkan racun dalam tubuh,ini akan bekerja lebih maksimal apabila perut anda dalam keadaan kosong

2.Bagi anda yang sibuk bekerja mungkin pada pagi hari tidak sempat untuk sarapan,anda bisa mengganti dengan minum air putih sebagai tenaga.

3.Sering kali anda merasa sangat pusing pada waktu bangun tidur,segeralah ambil air putih lalu diminum.

4.Minum air putih pada saat perut anda kosong mampu merangsang pertumbuhan sel-sel darah merah lebih cepat.

Demikianlah beberapa manfaat mengkonsumsi air putih bagi kesehatan tubuh,setelah membaca artikel ini mulai sekarang minum air putih jadiin kebiasaan anda setiap hari.Agar lebih bermanfaat share kepada teman-teman anda.Terima kasih atas kunjungannya.
Sumber gambar : www.harmony-mart.com

Author Profile

About Wahyu Wibowo

Saya adalah Blogger pemula,yang butuh saran dan kritik dari pembaca skalian agar blog ini lebih maju dan recomen.

0 Komentar DAHSYATNYA MANFAAT AIR PUTIH BAGI KESEHATAN TUBUH

Posting Komentar

Back To Top