-->

OLAHRAGA PEDIA

Blog tentang tutorial olahraga basket,badminton,sepak bola,futsal,golf,bola boli,tenis meja dll

Rabu, 15 Maret 2017

Cara Melakukan Tehnik Overhand Serve (Service Atas) dalam Bola Voli

Olahraga Pedia Cara Melakukan Tehnik Overhand Serve (Service Atas)  dalam Permainan Bola Voli - Pernah melihat trunamen voli ? Admin percaya bagi Anda yang mencintai olahraga ini,pasti sudah pernah melihat turnamen voli baik secara langsung maupun di televisi.Kita pasti pernah melihat pemain melakukan service overhand serve (service atas)  dengan sangat lancar.Jenis service ini memiliki banyak fungsi ,namun cukup sulit untuk di lakukan.

Dalam melakukan service overhand diperlukan timing,koordinasi,dan kekuatan.Karena tingkat kesulitan yang tinggi dalam melakukan service ini ,Anda harus menguasai service underhand (service bawah) terlebih dahulu.Walaupun tidak begitu mahir,Anda akan meningkatkan kecepatan,akurasidan kekuatan service Anda.Perhatikan dibawah ini :

Cara Melatih Tehnik Overhand Serve (Service Atas)  dalam Bola Voli

7 Langkah Melakukan Basic Overhand Serve


1.Lemaskan kaki Anda,jangan terlalu kaku

Posisi kaki selebar bahu,tempatkan kaki yang berlawanan dengan tangan untuk memukul di depan kaki yang lain.Posisi bahu dan pinggul Anda harus lurus dengan net.Tekuklah kedua lutut Anda dan berat badan harus bertumpu pada kaki belakang.

Postur tubuh seorang serve penting untuk menentukn keberhasilan dalam melakukan service ini.Kekuatan yang di hasilkan dari service ini bukan berasal dari tubuh bagian atas,melainkan dari kaki.Service yang kuat dihasilkan dari perpindahan berat badan yang baik dari kaki belakang ke kaki depan.

2.Peganglah bola ,posisi di depanmu

Tempatkan bola di tangan non dominan (atau salah satu tangan yang tidak buat memukul bola).Posisi lurus namun jangan kaku,jaga siku tetap fleksibel.Telapak tangan menghadap ke atas dengan bola di atasnya.Anda bisa meletakkan tangan pemukul diatas bola .

3.Siap tangan buat pemukul

Ayunkan tangan pemukul ke belakang,hingga berada di sisi kepala.Pastika siku meghadap ke atasdan telapak tangan menghadap ke dekat telinga.

4.Siap untuk melemparkan bola

Angkatlah bola dengan tangan sekitar 50-95 cm di udara. Jagalah bola tetap lurus dengan bahu pemukul Anda dan selangkah di depan badan Anda sehingga Anda dapat melangkah ketika melakukan servis. Tangan pemukul Anda membentuk sudut 90 derajat di belakang badan Anda. Ingat, pukullah bola tepat setelah bola berubah arah dan mulai jatuh ke bawah.

Jangan lempar bola terlalu tinggi,jauh ataupun rendah.Bola dengan terpaksa harus Anda kejar dan hasil service pasti jelek.Tangan pemukul harus Anda persiapkan setelah bola di lempar dan buka sebelumnya.

5.Fokus untuk membiik service menggunakan badan

Kekuatan service ini berasal dari perpindahan berat badan dari belakang ke depan.Untuk melakukannya pastikan awalan sudah tepat.Tambahkan momentum dengan melangkah ke depan saat service dengan kaki dominan.Pindahkan berat badan ke depan untuk menghasilkan service yang lebih bertenaga.

6.Pukullah bola menggunakan pangkal telapak tangan

Bawalah tangan dominan Anda ke depan dengan siku. Hantamlah bola dengan pangkal telapak tangan pemukul Anda. Jangan pukul bola dengan jari atau tinju.

Pastikan tangan pemukul Anda agak miring ke atas agar bola bisa terbawa melewati net. Bidiklah bagian tengah bola untuk memperoleh lintasan bola terlurus. Hentikan gerakan tangan saat bola telah terpukul.
Perhatikanlah putaran bola .Jika posisi bola melintir ke sampingatau belakang,berarti pukulan Anda melesat dari tengah bola.Di mulai dari bahu ,ayunkanlah pukulan dengan cepat.

7.Ambil posisi

Setelah Anda melakukan service segera Anda ambil posisi.Jangan Cuma berdiam diri yach kawan.Setelah service gunakan mimentum berlari untuk menempati posisi Anda.

Nah,demikianlah cara melalukan service overhand (service atas).Untuk melakukan service ini harus Anda latih dengan rutin.Pastikan posisi tubuh Anda sudah benar dalam melakukan posisi ini.Ingat kekuatan service ini terletak pada perpindahan berat badan dari belakang ke depan,atau perpindahan kaki.Semoga berhasil.Artikel bersumber dari Wikihow.com.Semoga sukses.
Author Profile

About Wahyu Wibowo

Saya adalah Blogger pemula,yang butuh saran dan kritik dari pembaca skalian agar blog ini lebih maju dan recomen.

0 Komentar Cara Melakukan Tehnik Overhand Serve (Service Atas) dalam Bola Voli

Posting Komentar

Back To Top